Cara Mengganti Template Blogger-Selain membuat sebuah web agar ramah seo tentu saja menggunakan template yang bagus juga berpengaruh untuk performa sebuah blog.
Pihak google juga menyarankan agar sebuah situs itu menggunakan Template yang ramah SEO atau biasa di sebut SEO Friendly.
Lalu bagaimana caranya? Ada banyak cara yang dapat kita tempuh, salah satunya dengan membuat template sendiri. Namun, apabila sobat tidak pandai coding lebih baik gunakan template yang sudah di sediakan blogger.com atau juga bisa download template yang banyak bertebaran di penelusuran google.
Template adalah sebuah scrip yang dapat merubah tampilan sebuah situs, tentu saja sobat mengnginkan tampilan blognya agar terlihat menarik dan ramah SEO kan?
Sobat pun tidak perlu susah payah custom sendiri, disini admin sarankan saja untuk membeli template atau juga bisa menggunakan yang versi gratis dari developer.
Di Indonesia sebagian blogger juga menawarkan jasa pembuatan template, atau menjual template karya-nya untuk para blogger yang tak lihai coding. Mau tau siapa saja?
- Sugeng.id
- Arlinadesign.com
- Kompiajaib.com
- dll.
Didalam situs itu mereka menawarkan berbagai template dari yang gratisan dan premium alias berbayar.
Berikut ini akan saya bagikan link untuk mendownload template gratisan yang dapat digunakan oleh blogger pemula. Tujuannya, agar tidak terlalu boros pengeluaran kita. Hehe
Kumpulan Template Gratis yang Ramah SEO
1. Textrim
2. Seoify
3. Techsimo
5. Simplify
Setelah mendownload salah satu template diatas, sobat bisa langsung untuk melakukan pemasangan di blog.
Cara Mengganti Template Bawaan Blogger
Tampilan template bawaan blogger terbilang sangat simpel dan sederhana, admin sendiri kurang menyukai tampilannya, olehkarena itu admin menggunakan template yang admin sukai saja.
Untuk merubah tampilan blog dengan template hasil dari download diatas bisa gunakan langkah-langkah berikut.
Sebelumnya silahkan cadangkan template terlebih dahulu untuk jaga-jaga apabila nanti ada kesalah.
1. Buka Dasboard blogger sobat
2. Masuk kemenu Tema/Tampilan
3. Klik icon segitiga kebawah (berwarna orange)
4. Klik Pulihkan
5. Klik Upload
6. Lalu pilih template yang telah di sediakan tadi (berupa format .xml)
7. Tunggu prosesnya hingga selesai
8. Terakhir silahkan klik lihat blog, apakah tampilan sudah berubah?
Biasanya dengan cara diatas tampilan blog menjadi tumpang tindih atau tidak rapih, untuk mengatasinya bisa edit bagian mana yang kurang rapih. Atau juga sobat bisa ganti templatenya menggunakan metode kedua ini.
Metode kedua
1. Siapkan template yang mau dipasang
2. Buka dasboard blog dan klik menu Tema
3. Klik icon segitiga kebawah (warna orange)
4. Klik tulisan Edit HTML
5. Akan terlihat scrip di kotak tema, klik CTRL+A lalu Delete (jangan lupa untuk mencadangkan terlebihdahulu ya)
6. Lalu cari template yang disediakan tadi, buka template menggunakan notepad, lalu Copy kodenya
7. Selanjutnya Paste kode tersebut di bagian kolom/kotak template (blogger.com)
8. Klik Simpan
9. Selesai
Catatan: Perlu diketahui bahwa jika menggunakan metode yang kedua tentu saja kode sebelumnya yang telah disimpan seperti kode webmaster akan terhapus. Oleh karena itu copy dulu kodenya dan nanti di pasang kembali setelah selesai menyimpan template yang baru.
Setelah berhasil merubah tampilan blog, silahkan lakukan langkah selanjutnya yaitu, mendaftarkan blog ke google webmaster agar situs bisa tampil di google.
Demikianlah cara mengganti template bawaan blogger dengan tema yang baru agar terlihat menarik dan ramah SEO agar pengunjung nantinya bisa betah berlama-lama membaca konten yang kita sediakan.
Semoga bermanfaat untuk saya pribadi dan sobat pada umumnya, silahkan tinggalakan komentar dibawah apabila belum memahaminya.